PMI Kecamatan Benda Bentuk Relawan Profesional.


BENDA----  Relawan Palang Merah Indonesia (PMI) Kecamatan Benda ikuti  seminar internasional bertemakan 'Update Management Critical Care Pediatric Cardiovascular' di ruang Al-Amanah, Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, pada Minggu (8/12/2019).

PMI Kecamatan Benda mengirim sejumlah peserta untuk mengikuti seminar yang melibatkan sejumlah narasumber kompeten ini diharapkan mampu memberikan pembelajaran bagi masyarakat terutama tenaga kesehatan untuk memahami dan mengetahui konsep teoritis serta keterampilan profesional dalam menangani pasien kegawatdaruratan.

Hasbullah Ketua PMI Kecamatan Benda menyampaikan bahwa ibadah dalam konsep teologi bukan sekedar ibadah yang dilakukan di dalam masjid, gereja, vihara  dan lain sebagainya. Akan tetapi, seluruh perbuatan yang dimaksudkan untuk menolong orang lain yang dalam kesulitan juga merupakan sebuah ibadah. PMI sebagai organisasi perhimpunan nasional di Indonesia yang bergerak dalam bidang sosial kemanusiaan tanpa pamrih tetap menunjukkan konsistensinya mengabdikan diri dalam misi kemanusiaan.
PMI merupakan organisasi mandiri dalam hal pendanaan. Relawan PMI Kecamatan Benda selama perjalanannya 2, 6 tahun ini telah menunjukkan ketulusannya dalam bekerja dan beramal dimasyarakat. Menjadi manusia yang bermanfaat bagi manusia yang lain merupakan suatu cita-cita yang mulia. “Jangan pernah malas untuk belajar dan bekerja berikan contoh kepada orang lain dengan kerjamu,” pesannya.
Pekerjaan sebagai relawan sungguh tidak bisa dianggap mudah seperti yang dibayangkan. Hal tersebut dikarenakan menyangkut keselamatan nyawa manusia yang kita tolong. tugas sebagai relawan sangatlah berat. Oleh karena itu, PMI Kecamatan Benda terus berkomitmen untuk  meningkatkan kualitas pendidikan dan pelatihannya.”tambahnya.


Belum ada Komentar untuk "PMI Kecamatan Benda Bentuk Relawan Profesional."

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel